PJJ Tema 9 (Menjelajah Angkasa Luar) Subtema 2 (Benda Angkasa Luar dan Rahasianya) Pb 4, 5, dan 6 Tentang Bulan Sebagai Satelit Bumi untuk Kelas VI SD | Liang Solusi
Beranda Cerpen Informasi Soal Online Kelas VI Soal Online Kelas V Soal Online Kelas IV Soal PH Soal PTS Soal PAS Soal Matematika Soal Literasi Soal Numerasi Soal US Artikel Perangkat KBM Materi Kelas VI Materi Kelas V Materi Kelas IV Motivasi Solusi Profile Contact

Selasa, 04 Mei 2021

PJJ Tema 9 (Menjelajah Angkasa Luar) Subtema 2 (Benda Angkasa Luar dan Rahasianya) Pb 4, 5, dan 6 Tentang Bulan Sebagai Satelit Bumi untuk Kelas VI SD

Semangat pagi sobat liang dimanapun berada.

Salam Cerdas dan Berkarakter.
Kembali lagi sobat liang menyapa insan cerdas yang kolaboratif dan adaptif! Semoga semua dalam keadaan sehat, percaya diri, dan berkarakter jujur.

Literasi dapat menumbuhkembangkan karakter dan pola pikir. Melakukan kegiatan ini sebelum pembelajaran dimulai sangatlah bagus dan dianjurkan. Kegiatan literasi ini cukup dilakukan 10-15 menit secara rutin setiap hari. Kegiatan ini selain menambah pengetahuan dan wawasan diri, juga menumbuhkan budaya membaca dan menulis, serta menumbuhkembangkan budi pekerti agar menjadi pembelajar sepanjang hayat. Membaca cerita fiksi dan informasi, motivasi, cerita bergambar, menulis pengalaman diri atau kegiatan lainnya yang positif merupakan contoh kegiatan literasi yang dapat dilakukan.

Baca juga cerita fiksi insfirasi berjudul

Sebelum pembelajaran jarak jauh (PJJ) dimulai, ingat dan budayakan terlebih dahulu melakukan kegiatan sembahyang (berdoa memohon keselamatan diri, keluarga dan alam sekitar), melakukan aksi kebersihan lingkungan rumah (menghindari terjangkitnya penyakit DBD) serta melakukan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta lakukan selalu 3 M (mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta menggunakan masker jika terpaksa harus keluar rumah) di masa pandemi covid-19, agar kita terhindar dari paparannya.

Topik Pembelajaran kali ini membahas Muatan Pelajaran Tematik Tema 9 (Menjelajah Angkasa Luar) Subtema 2 (Benda Angkasa Luar dan Rahasianya) Pb 4, 5, dan 6 Tentang Bulan Sebagai Satelit Bumi untuk kelas 6 SD, dengan penguasaan kompetensi dasar :
  1. PPKn KD. 3.4 Menelaah persatuan dan kesatuan terhadap kehidupan berbangsa dan bernegara beserta dampaknya.
  2. Bahasa Indonesia KD 3.10 Mengaitkan peristiwa yang dialami tokoh dalam cerita fiksi dengan pengalaman pribadi
  3. IPA KD. 3.7 Menjelaskan sistem tata surya dan karakteristik anggota tatasurya.
  4. IPS KD. 3.2 Menganalisis perubahan sosial budaya dalam rangka modernisasi bangsa Indonesia.
  5. SBdP KD. 3.3 Memahami penampilan tari kreasi daerah
Tujuan Pembelajaran
  1. Dengan mengadakan musyawarah mufakat, siswa mampu menyajikan hasil telaah tentang peristiwa persatuan dan kesatuan dalam masyarakat.
  2. Dengan membuat cerita bergambar, siswa mampu menyajikan peristiwa yang terjadi pada tokoh dan mengaitkannya dengan pengalaman pribadi dengan tepat.
  3. Dengan membuat model tata surya, siswa mampu memahami sistem tata surya dan mengurutkan planet berdasarkan ukurannya dengan runtut.
  4. Dengan membuat poster, siswa mampu menganalisis dan menjelaskan perubahan budaya akibat modernisasi.
  5. Dengan mempresentasikan tari kreasi daerah, siswa mampu memahami persamaan dan perbedaan penampilan antara tari kreasi daerah dengan tepat.
+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-

Untuk lebih jelasnya simak dan pahami materi ajar berikut ini!
Selain membaca bahan ajar berikut ini, kalian juga bisa membaca di buku paket tematik dan menggali informasi dari berbagai sumber.
Dampak Modernisasi terhadap Budaya Masyarakat
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi telah memungkinkan manusia menjelajah hingga angkasa luar. Hal tersebut dilakukan untuk memenuhi kebutuhan manusia di bumi yang semakin beragam karena pengaruh modernisasi.

Setiap pengaruh selalu memberikan dua dampak, yaitu dampak baik dan dampak yang tidak baik. Dengan mengetahui keduanya, diharapkan kita dapat menentukan sikap terhadap setiap pengaruh yang ada. Demikian juga dengan pengaruh modernisasi terhadap perubahan budaya yang terjadi di dalam masyarakat.

Budaya Membaca!
Dampak Modernisasi terhadap Budaya Masyarakat
Modernisasi memiliki dampak negatif dan positif terhadap budaya masyarakat. Salah satu dampak negatif dari pengaruh modernisasi antara lain munculnya keraguan terhadap norma dan nilai masyarakat yang telah ada. Hal ini dapat menyebabkan pertentangan antara anggota masyarakat tersebut.

Modernisasi juga dapat menyebabkan terjadinya kesenjangan budaya. Misalnya, perkembangan teknologi komunikasi melalui penggunaan internet. Apabila masyarakat tidak memanfaatkannya dengan benar, dapat menimbulkan potensi masalah. 

Komunikasi yang bebas melalui internet, misalnya. Jika kebebasan mengakses informasi dan komunikasi ini tidak diimbangi sikap bijak penggunanya, maka teknologi ini justru akan merugikannya. Masyarakat harus mampu menyaring informasi dengan menggunakan nilai dan norma yang telah dianutnya. Dengan demikian, masuknya paham-paham yang dapat memecah persatuan bangsa dapat diatasi sejak dini.

Masuknya budaya luar seperti budaya individualisme, konsumerisme, hedonisme, juga dapat mengancam jati diri bangsa. Individualisme adalah paham yang selalu mementingkan kepentingan diri sendiri atau kelompoknya. 

Sedangkan konsumerisme adalah cara pikir dan cara hidup konsumtif yang menggunakan sesuatu tanpa mempertimbangkan kebutuhannya. Dan hedonisme adalah paham yang mementingkan kesenangan dan gaya hidup hura-hura.
 
Budaya Membaca!
Pengambilan Keputusan Bersama sebagai Peristiwa Persatuan dan Kesatuan

Keputusan adalah segala sesuatu yang telah ditetapkan berdasarkan berbagai pertimbangan dan pemikiran. Termasuk di dalamnya pertimbangan dan pemikiran untuk mencapai tujuan dari keputusan. Keputusan bersama adalah keputusan sekelompok orang untuk mencapai tujuan tertentu. 

Tentu saja, keputusan ini akan menjadi lebih rumit. Mengapa demikian? Di dalamnya terdapat lebih dari satu orang, yang umumnya mempunyai pemikiran yang berbeda. Bahkan, setiap orang yang mengikuti proses keputusan bersama mungkin mempunyai pendapat sendiri. Maka, agar keputusan bersama tercapai, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan beberapa nilai yang harus dijunjung tinggi.

Sebagai negara yang berdasarkan Pancasila, Kita harus memperhatikan dan menjunjung tinggi nilai-nilai yang sesuai dengan Pancasila. Sila keempat “Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan”. Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam keputusan bersama, yaitu:
  1. Semua peserta dalam pengambilan keputusan bersama harus memahami mengenai apa dan tujuan keputusan bersama yang akan diambil.
  2. Semua peserta dalam pengambilan keputusan bersama harus saling memahami dan menghargai pendapat orang lain.
  3. Setiap peserta pengambilan keputusan bersama harus dengan lapang dada menerima masukan dalam bentuk kritik, usul, dan saran dari peserta lain.
  4. Semua peserta tidak boleh memaksakan kehendaknya untuk dijadikan sebuah keputusan bersama.
Sumber info
Bulan merupakan salah satu benda langit yang dengan mudah dapat disaksikan dari Bumi tempat kita tinggal. Pernahkah kamu menyadari bahwa pada saat tertentu kamu tidak dapat menyaksikan Bulan bersinar, padahal langit malam sedang cerah? bacalah informasi berikut!

Bulan yang Setia kepada Bumi
Bulan Sebagai Satelit Bumi
Bulan Sebagai Satelit Bumi
Bulan adalah salah satu benda langit yang mungkin paling sering terlihat di Bumi, selain Matahari. Bulan adalah satelit Bumi karena Bulan berputar mengelilingi Bumi. Bulan melakukan rotasi terhadap Bumi. Selain itu Bulan juga berotasi pada porosnya sendiri selama kurang lebih 28 hari, hampir sama dengan waktu Bumi berotasi. Bulan adalah satu-satunya satelit Bumi. Bulan akan terus mengitari Bumi.

Jarak Bulan yang cukup dekat dengan Bumi membuatnya terlihat besar bila dilihat dari Bumi. Bulan berjarak 384.000 kilometer dari Bumi. Suhu di permukaan Bulan adalah 100°C di siang hari dan negatif 170°C pada malam hari. Siang dan malam berlangsung selama kira-kira dua minggu.

Dengan menggunakan teleskop, Bulan dapat diamati dengan cukup jelas dari Bumi. Permukaan Bulan dipenuhi dengan kawah-kawah hasil tabrakan Bulan dengan meteor-meteor. Jika dilihat dari Bumi, ada beberapa bagian Bulan yang tampak gelap, dan ada bagian yang terang. 

Bagian-bagian gelap itu merupakan dataran rendah, sedangkan bagian yang terang merupakan pegunungan. Meskipun terletak dekat dengan Bumi dan selalu mengitari Bumi, kenampakan Bulan sangat berbeda dengan Bumi. Bulan tidak memiliki air atau atmosfer. Manusia tidak bisa bernafas di Bulan. Pada beberapa bagian dekat kutub ditemukan kemungkinan adanya es di kawah-kawah yang ada.

Dataran rendah yang luas di Bulan disebut dengan laut, meskipun tidak mengandung air seperti di Bumi. Dataran rendah itu juga merupakan dampak tabrakan dengan meteorit yang terselimuti lava gunung berapi. 

Pada zaman dahulu Bulan juga memiliki gunung-gunung berapi. Gunung tertinggi di Bulan tingginya 8.200 meter. Bulan berlubang-lubang karena memiliki kawah dengan beragam ukuran. Kawah terbesar di Bulan memiliki luas 200 km.

Nah sudah tau manfaat budaya membaca, kita jadi tau informasi-informasi baru yang dapat menambah pengetahuan dan wawan baru. Hal tersebut tentu sangat berguna untuk masa depan kita. Pengetahuan yang sudah kita peroleh dapat diperkuat dengan melakukan latihan pemahaman kompetensi melalui pertanyan-pertanyaan literal berikut!

+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-
Penugasan individu untuk meningkatkan keterampilan literasi dalam penerapan kehidupan sehari-hari (Kerjakan di buku latihanmu!)
  1. Diskusikan dengan Ayahmu dirumah, sikap dalam musyawarah yang mengancam persatuan dan kesatuan
  2. Tuliskan kesimpulanmu dari teks yang berjudul Bulan yang Setia kepada Bumi secara singkat!
  3. Amati di sekitarmu, temukan dampak negatif dari modernisasi terhadap perubahan budaya masyarakat kita?

Bagaimana kegiatanya, menyenangkan bukan? Pekerjaan kalian yang sudah bagus dan luar biasa akan jauh lebih bermanfaat jika dilakukan presentasi atau di diskusikan dengan teman, orang tua, dan guru kalian. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan rasa percaya diri dan membangun pengetahuan baru.

Hasil diskusi dan presentasi yang sudah kalian lakukan dapat dijadikan sebagai motivasi diri untuk perbaikan pembelajaran yang akan datang. Masukan atau saran juga kritik yang membangun dapat membangun karakter dan pengetahuan diri yang lebih baik.

Nah, untuk mengetahui pemahaman pembelajaran yang sudah kalian simak dan lakukan, ada baiknya juga kalian melakukan refleksi atau merangkum kegiatan pembelajaran hari ini. Hal tersebut bertujuan untuk menguji pemahaman kompetensi diri terhadap pembelajaran daring yang kalian lakukan secara mandiri dari rumah. Refleksi ini dapat dilakukan dengan menjawab pertanyaan singkat. Seperti: Apa yang sudah saya pelajari hari ini? Dapatkah saya menguasai materi pembelajaran hari ini? Apa Manfaat yang saya dapatkan dengan mempelajari materi tersebut?

Demikian sajian materi singkat PJJ Tematik Tema 9 (Menjelajah Angkasa Luar) Subtema 2 (Benda Angkasa Luar dan Rahasianya) Pb 4, 5, dan 6 Tentang Bulan Sebagai Satelit Bumi untuk Kelas 6 SD. Untuk menguji pemahaman dan penguasaan kompetensi pembelajaran hari ini, lakukanlah kegiatan formatif berikut ini dengan menjawab soal yang terdiri dari 10 butir soal pilihan ganda dalam bentuk aplikasi google form.

“Lakukan dengan sungguh-sungguh setiap latihan seolah-olah ini adalah latihan kalian terakhir". Jangan pasrah pada hasil yang kalian peroleh, tapi lakukan prosesnya berulang kali hingga kamu bangga dan percaya diri."

Pastikan memilih jawaban yang tepat agar bisa mengukur capaian kompetensi yang dimiliki. Jawab soal berikut dengan cermat!

Liang Solusi memberikan waktu pengerjaan: 90:00 Menit!

Klik Saja untuk kalian yang penasaran dan tertantang mengerjakan evaluasi formatif:
Setelah menyelesaikan soal tersebut, lihatlah skor perolehan kalian dan skor perolehan teman-teman kalian dari sekolah maupun antar sekolah pada form berikut ini!

Terima kasih sudah menyimak materi dan mengerjakan Soal Daring Pembelajaran Tematik Tema 9 (Menjelajah Angkasa Luar) Subtema 2 (Benda Angkasa Luar dan Rahasianya) Pb 4, 5, dan 6 Tentang Bulan Sebagai Satelit Bumi untuk Kelas VI SD, yang dapat kami tuliskan. Budayakan meninggalkan komentar dan sebarkan jika bermanfaat setelah mengerjakannya. Semoga bertambah cerdas dan berkarakter.

#MerdekaBelajar
#CerdasBerkarakter
#BelajardariRumah

0 comments:

Posting Komentar