Tahukah kamu bagaimana cara hewan berkembang biak?
Salam Cerdas dan Produktif.
Kembali lagi sobat solusi menyapa insan cerdas yang kreatif dan adaptif! Semoga semua dalam keadaan sehat, percaya diri, dan berkarakter jujur.
Literasi dapat menumbuhkembangkan karakter dan pola pikir. Melakukan kegiatan ini sebelum pembelajaran dimulai sangatlah bagus dan dianjurkan. Kegiatan literasi ini cukup dilakukan 10-15 menit secara rutin setiap hari. Kegiatan ini selain menambah pengetahuan dan wawasan diri, juga menumbuhkan budaya membaca dan menulis, serta menumbuhkembangkan budi pekerti agar menjadi pembelajar sepanjang hayat. Membaca cerita fiksi dan informasi, motivasi, cerita bergambar, menulis pengalaman diri atau kegiatan lainnya yang positif merupakan contoh kegiatan literasi yang dapat dilakukan.
Baca juga cerita fiksi insfirasi yang berjudul Hilang Fokus Saat Menyelamatkan Ikan-Ikan di Laut
Sebelum pembelajaran daring dimulai, ingat dan budayakan terlebih dahulu melakukan kegiatan sembahyang (berdoa memohon keselamatan diri, keluarga dan alam sekitar), melakukan aksi kebersihan lingkungan rumah (menghindari terjangkitnya penyakit DBD) serta melakukan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
Topik Pembelajaran kali ini membahas Mutan Pelajaran Tematik Tema 1 (Selamatkan Makhluk Hidup) Subtema 2 (Hewan Sahabatku) Pembelajaran 1 dan 2 Tentang Perkembangbiakan Hewan dan Potensi Ekonomi Negara ASEAN untuk kelas 6 SD, dengan penguasaan kompetensi dasar (KD):
PPKn KD. 3.1 Menganalisis penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari
Bahasa Indonesia KD. 3.1 Menyimpulkan informasi berdasarkan teks laporan hasil pengamatan yang didengar dan dibaca.
IPA KD. 3.1 Membandingkan cara perkembangbiakan tumbuhan dan hewan
IPS KD. 3.1 Mengidentifikasi karakteristik geografis dan kehidupan sosial budaya, ekonomi, politik di wilayah ASEAN
SBdP KD. 3.4 Memahami patung
"Percaya dirilah, karena setiap orang mempunyai kecerdasan dan karakternya masing-masing"
Tujuan Pembelajaran
Dengan membaca bahan ajar, berdiskusi, dan menggali informasi di berbagai sumber, peserta didik dapat memahami materi ajar dan mengembangkan kompetensi diri dalam penerapan kehidupan sehari-hari dengan tepat
+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+
Untuk lebih jelasnya simak dan pahami materi ajar berikut ini!
Selain membaca bahan ajar di blog ini, kalian juga bisa membaca di buku paket Tematik dan menggali informasi dari berbagai sumber.
Tema 1 (Selamatkan Makhluk Hidup) Subtema 2 (Hewan Sahabatku) Pembelajaran 1 dan 2 Tentang Perkembangbiakan Hewan dan Potensi Ekonomi Negara ASEAN
Ayam adalah unggas yang biasa dipelihara orang untuk diambil telurnya. Memelihara ayam diharapkan dapat memberikan penghasilan dan memenuhi kebutuhan pemiliknya seperti kebutuhan telur dan daging. Pernahkah kamu mengunjungi peternakan ayam?
Simak teks informasi berikut dengan cermat!
Santi sangat sedih. Ayahnya baru saja bercerita bahwa penduduk setempat mengeluhkan keberadaan peternakan ayamnya. Mereka tidak tahan dengan bau yang berasal dari peternakan ayamnya. Santi bingung
Peternakan ayam Santi adalah peternakan keluarga. Usaha dari peternakan dapat menghidupi keluarga dan membiayai sekolahnya. Santi memiliki peternakan ayam petelur. Secara teratur ia mengirimkan telur ayamnya ke pasar untuk disimpan di salah satu toko di sana.
Santi tidak mau peternakan ayamnya digusur. Ia akan berusaha agar penduduk mau menerima keberadaan peternakannya. Apapun yang terjadi, Santi akan membela keluarganya agar peternakannya tetap beroperasi.
Penerapan sila keempat dari sila Pancasila sangat penting dilakukan. Dalam kehidupan sehari-hari, kamu mungkin menyaksikan beberapa permasalahan dan akan teratasi saat sila ke empat dijalankan.
Berikut adalah contoh pelaksanaan sila keempat :
1. tidak memaksakan keinginan,
2. bermusyawarah,
3. mengutamakan kepentingan orang banyak, dan
4. menjalankan keputusan yang telah disepakati bersama.
+++
Setiap hewan memiliki kemampuan berkembang biak. Perkembangbiakan hewan merupakan salah satu karakteristik dasar yang dimiliki hewan sebagai makhluk hidup. Perkembangbiakan ini perlu dilakukan oleh hewan untuk terhindar dari kepunahan.
Tujuan utama dari makhluk hidup berkembang biak adalah untuk mempertahankan jenisnya (spesiesnya) di alam agar tidak punah. Dengan begitu spesies yang bersangkutan akan terus dapat di temukan di alam. Kepunahan adalah hal yang sangat tidak diinginkan oleh makhluk hidup
Pada dasarnya, terdapat dua cara perkembangbiakan hewan, yaitu generatif (seksual) dan vegetatif (aseksual). Nah, ingin tahu lebih banyak tentang ciri-ciri perkembangbiakan generatif dan vegetatif?
Perkembangbiakan Generatif
Cara perkembangbiakan hewan yang pertama adalah perkembangbiakan generatif atau seksual atau perkawinan. Perkembangan ini terjadi ketika sel kelamin jantan (spermatozoid) bertemu dan membuahi sel kelamin betina (sel telur). Perkembangbiakan generatif terbagi menjadi tiga jenis, yaitu ovipar, vivipar, dan ovovivipar.
1. Ovipar (bertelur)
Ovipar berasal dari kata ovum yang artinya telur. Bertelur dilakukan oleh hewan seperti unggas, reptil, dan ikan. Dalam proses pembuahannya, terdapat dua jenis pembuahan, yaitu secara internal dan eksternal. Pembuahan internal terjadi di dalam tubuh induk betina, sedangkan eksternal terjadi di luar tubuh induk.
Ovipar merupakan cara perkembangbiakan yang biasanya dilakukan oleh unggas dan reptil. Setelah terjadi pembuahan, embrio yang dihasilkan akan tumbuh dan berkembang di dalam cangkang telur. Embrio tersebut mendapatkan nutrisi dan cadangan makanan dari dalam telur. Beberapa ciri-ciri hewan ovipar yaitu tidak memiliki kelenjar susu dan tidak memiliki daun telinga. Contoh hewan bertelur adalah ayam, bebek, dan angsa.
Contoh hewan ovipar di dalam tubuh induk betina adalah ayam, bebek, penyu, komodo dan burung. Sementara contoh hewan ovipar di luar tubuh induk adalah ikan dan katak. Dapatkah kamu menyebutkan hewan ovipar lainnya?
2. Vivipar (beranak)
Hewan yang berkembang biak secara Vivipar biasa disebut juga dengan hewan mamalia atau menyusui. Embrio akan tumbuh dan berkembang di dalam rahim hewan betina sehingga induk hewan akan mengandung selama beberapa bulan.
Vivipar merupakan perkembangbiakan yang dilakukan dengan cara melahirkan. Setelah terjadi pembuahan, embrio akan tumbuh dan berkembang di dalam rahim betina. Selama di dalam kandungan, embrio tersebut mendapatkan nutrisi dari makanan yang dimakan oleh induknya melalui plasenta. Beberapa ciri-ciri hewan vivipar yaitu memiliki kelenjar susu, memiliki daun telinga, tubuh dilindungi bulu. Contoh hewan melahirkan adalah kucing, anjing, dan singa.
Contoh hewan yang melakukan perkembangbiakan secara vivipar adalah anjing, kucing, kambing, sapi, dan kelinci. Dapatkah kamu menyebutkan hewan vivipar lainnya?
3. Ovovivipar (bertelur dan beranak)
Perkembangbiakan Ovovivipar merupakan kombinasi dari Ovipar dan Vivipar. Adapun pembuahannya terjadi di dalam tubuh induk hewan. Saat berada di dalam tubuh induknya, telur itu berkembang hingga menjadi hewan baru. Setelah menetas, calon anak tersebut akan dilahirkan keluar dari tubuh induk hewan.
Berbeda dengan dua hal tadi, cara perkembangbiakan ovovivipar merupakan kombinasi dari dua tadi. Ketika terjadi pembuahan, maka embrio yang dihasilkan akan tumbuh dan berkembang di dalam telur. Sekilas memang terdengar mirip ovipar. Tapi, pada ovovivipar, telur tersebut tidak akan dikeluarkan dari tubuh induknya, melainkan akan tetap berada di dalam tubuh induknya sampai menetas. Setelah menetas, baru calon anak tersebut akan dilahirkan lewat tubuh ibunya.
Jumlah hewan yang berkembangbiak dengan cara ovovivipar ini tidak sebanyak ovipar dan vivipar. Beberapa hewan yang berkembangbiak dengan ovovivipar di antaranya adalah platypus, kuda laut, beberapa spesies ikan hiu, iguana, buaya, kadal, dan beberapa jenis ular. Dapatkah kamu menyebutkan hewan Ovovivipar lainnya?
Perkembangan Vegetatif
Cara perkembangbiakan hewan selanjutnya adalah vegetatif atau aseksual. Perkembangbiakan ini terjadi tanpa adanya perkawinan. Pada umumnya, perkembangbiakan vegetatif terjadi pada hewan tingkat rendah.
Hewan tingkat rendah yang dimaksud memiliki struktur tubuh yang tidak sempurna. Adapun ada tiga cara perkembangbiakan vegetatif, yaitu tunas, fragmentasi, dan membelah diri.
1. Tunas
Tunas kecil akan muncul pada tubuh induk hewan. Ketika sudah cukup umur, tunas tersebut akan berpisah dengan tubuh induknya dan akan membentuk individu baru. Contoh hewan yang berkembang biak dengan tunas adalah Poryfera dan Hydra.
2. Fragmentasi
Fragmentasi adalah cara hewan berkembang biak dengan memotong atau memutuskan bagian tubuhnya. Contoh hewan yang berkembangbiak dengan cara ini adalah Planaria dan beberapa jenis cacing.
3. Membelah diri
Perkembangbiakan secara membelah diri dilakukan oleh hewan bersel satu seperti amoeba. Cara induk hewan membelah diri adalah dengan membagi tubuhnya menjadi dua bagian sama besar. Ukuran hewan amoeba sangat kecil sehingga hanya bisa dilihat dengan menggunakan mikroskop saja.
+++
Potensi Ekonomi Negara-Negara Anggota ASEAN
Kawasan Asia Tenggara terletak pada jalur perdagangan dunia. Kawasan ini menjadi jembatan antara kawasan Eropa dan Asia Timur. Oleh karena itu, Asia Tenggara menjadi wilayah persaingan bagi pihak-pihak yang ingin memanfaatkan kedudukan strategis kawasan ini. ASEAN berperan sebagai wadah untuk menghindari persengketaan yang mungkin timbul. Dengan posisi yang strategis ini, setiap negara di kawasan Asia Tenggara memiliki kekayaan sumber daya yang menjadi kekuatan negara.
Brunei Darussalam
Negara ini terkenal dengan kekuatan sumber daya alam berupa minyak bumi dan gas alam. Brunei menjadi negara di Asia Tenggara yang memiliki pendapatan per kapita tertinggi karena gas alamnya.
Filipina
Filipina adalah sebuah negara kepulauan yang mata pencaharian sebagian besar penduduknya adalah di bidang pertanian. Filipina berhasil menjadi salah satu negara di dunia yang dapat membangun dan mengembangkan pertaniannya dengan baik.
Beberapa produk unggulan hasil pertaniannya diekspor ke berbagai negara, seperti nanas, padi, kelapa, dan gula. Hasil pertanian ini juga yang menunjang perkembangan ekonomi negara ini.
Indonesia
Sebagai negara kepulauan terbesar di kawasan ini, Indonesia memiliki ragam sumber daya alam yang sangat kaya. Banyak hal yang dapat dikembangkan untuk memperkuat perkembangan ekonomi Indonesia. Saat ini Indonesia mengekspor minyak dan gas bumi, tekstil, dan produk-produk dari kayu. Pertambangan menjadi salah satu pintu masuk para pengusaha mancanegara ke Indonesia. Keindahan alam Indonesia pun merupakan daya tarik yang menjadi sumber devisa negara dari sektor pariwisata.
Kamboja
Di Kamboja mengalir Sungai Mekong. Daerah di sekitar Sungai Mekong merupakan daerah yang subur. Mata pencaharian penduduk Kamboja adalah pertanian. Hasil pertanian Kamboja yang besar adalah padi dan karet.
Laos
Laos bertetangga dengan Kamboja. Negara ini dilewati oleh aliran Sungai Mekong. Sama seperti di Kamboja, kegiatan pertanian banyak dilakukan di sepanjang aliran sungai ini. Sebagian besar hasil pertanian dinikmati oleh masyarakat Laos.
Malaysia
Kegiatan ekonomi utama penduduk Malaysia adalah di bidang pertanian, pertambangan, dan perindustrian. Perdagangan internasional merupakan salah satu kegiatan ekonomi Malaysia yang mengalami pertumbuhan tercepat. Peralatan elektronik, minyak, dan gas bumi diekspor ke negara lain. Produk dari kayu, minyak sawit, karet, tekstil, sepatu, dan bahan-bahan kimia diperdagangkan di dunia internasional
Myanmar
Mata pencaharian utama penduduk Myanmar adalah pertanian, perkebunan, dan pertambangan. Padi merupakan hasil utama dari pertanian di sana. Myanmar merupakan salah satu negara penghasil padi terbesar di Asia Tenggara.
Singapura
Singapura merupakan negara paling maju di kawasan ASEAN. Letak Singapura sangat strategis. Saat ini Singapura menjadi negara transit teramai di Asia.
Thailand
Thailand sering disebut sebagai lumbung padi di Asia Tenggara. Padi memang merupakan hasil pertanian terbesar dari negara ini. Selain itu, perkebunan, kehutanan, pertambangan, dan industri juga merupakan kegiatan ekonomi penduduk Thailand. Saat ini, penghasilan utama Thailand adalah sektor pariwisata. Keunikan bangunan budaya di Thailand menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan mancanegara.
Vietnam
Setelah pulih dari Perang Vietnam, negara ini mulai berkembang di berbagai sektor perekonomiannya. Pariwisata dan turisme mendukung perkembangan ekonomi. Bidang pendukung lainnya seperti usaha jasa di bidang perhotelan, restoran, serta transportasi juga turut berkembang pesat.
Penugasan individu untuk meningkatkan keterampilan literasi dalam penerapan kehidupan sehari-hari (Kerjakan di buku latihanmu!)1. Buatlah tabel yang berisi nama-nama hewan dan cara perkembangbiakan baik secara generatif (seksual) dan vegetatif (aseksual)!2. Sebutkan Potensi Ekonomi Setiap Negara Anggota ASEAN!
+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+
Bagaimana kegiatanya, menyenangkan bukan? Pekerjaan kalian yang sudah bagus dan luar biasa akan jauh lebih bermanfaat jika dilakukan presentasi atau di diskusikan dengan teman, orang tua, dan guru kalian. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan rasa percaya diri dan membangun pengetahuan baru.
Hasil diskusi dan presentasi yang sudah kalian lakukan dapat dijadikan sebagai motivasi diri untuk perbaikan pembelajaran yang akan datang. Masukan atau saran juga kritik yang membangun dapat membangun karakter dan pengetahuan diri yang lebih baik.
Nah, untuk mengetahui pemahaman pembelajaran yang sudah kalian simak dan lakukan, ada baiknya juga kalian melakukan refleksi atau merangkum kegiatan pembelajaran hari ini. Hal tersebut bertujuan untuk menguji pemahaman kompetensi diri terhadap pembelajaran daring yang kalian lakukan secara mandiri dari rumah. Refleksi ini dapat dilakukan dengan menjawab pertanyaan singkat. Seperti : Apa yang sudah saya pelajari hari ini? Dapatkah saya menguasai materi pembelajaran hari ini? Apa Manfaat yang saya dapatkan dengan mempelajari materi tersebut?
Demikian tayangan materi singkat Pembelajaran Jarak Jauh Tematik Tentang Perkembangbiakan Hewan dan Potensi Ekonomi Negara ASEAN untuk Kelas 6 SD. Untuk menguji pemahaman dan penguasaan kompetensi pembelajaran hari ini, lakukanlah kegiatan formatif berikut ini dengan menjawab soal yang terdiri dari 10 butir soal pilihan ganda dalam bentuk aplikasi google form.
“Lakukan dengan sungguh-sungguh setiap latihan seolah-olah ini adalah latihan kalian terakhir. Jangan pasrah pada hasil yang kalian peroleh, tapi lakukan prosesnya berulang kali hingga kamu bangga dan percaya diri"
Baca dan ikuti petunjuk soal yang disediakan. Jawab soal berikut dengan cermat agar bisa mengukur capaian kompetensi yang dimiliki.
Liang Solusi memberikan waktu pengerjaan: 90:00 Menit!
Klik Saja untuk kalian yang ingin mengembangkan kompetensi melalui materi, penugasan dan penilaian soal formatif pada setiap pembelajaran
Setelah menyelesaikan soal tersebut, lihatlah skor perolehan kalian dan skor perolehan teman-teman kalian dari sekolah maupun antar sekolah pada form berikut ini!
Terima kasih sudah menyimak materi dan mengerjakan Pembelajaran Tema 1 Subtema 2 (Hewan Sahabatku) Pembelajaran 1 dan 2 Tentang Perkembangbiakan Hewan dan Potensi Ekonomi Negara ASEAN untuk Kelas 6 SD. Isi postingan ini tentu belum lengkap dan memberikan pembelajaran bermakna. Untuk itu, kritik dan saran sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas situs www.liangsolusi.com ini. Semoga materi dan evaluasi yang kami sajikan bermanfaat untuk kita semua. Salam solusi!
Kami sangat berterima kasih jika Anda berkenan membagikan postingan ini di sebelah kiri halaman ini! Budayakan meninggalkan komentar dan sebarkan jika bermanfaat setelah mengerjakannya. Semoga bertambah cerdas dan berkarakter.
#MerdekaBelajar
#CerdasBerkarakter
#Belajardarimanasaja
0 comments:
Posting Komentar